Kebiasaan malas berolahraga memang kerap dialami oleh sebagian besar orang. Padahal mereka tahu, bahwa manfaat yang akan didapatkan dari berolahraga sangat besar sekali. Dimana bisa membantu menyehatkan tubuh, meningkatkan daya tahan tubuh, serta bisa menghindarkan dari berbagai penyakit berbahaya yang mungkin menyerang. Godaan untuk malas berolahraga memang harus segera diatasi. Jangan sampai hal ini terbawa dari Anda berusia remaja hingga dewasa.
Atasi Rasa Malas Olahraga di Rumah Lewat Aplikasi
Nah, di masa pandemi seperti sekarang ini, tentunya akan lebih baik berolahraga di rumah saja. Dimana bisa meminimalisir berinteraksi dengan banyak orang di luar rumah sana. Dan berolahraga di rumah tentu tantangan berupa malas semakin menjadi-jadi. Karena ada sebagian orang yang lebih suka jika berolahraga bersama-sama dengan teman-temannya. Maka dari itu, untuk mengatasi rasa malas berolahraga di rumah, berikut ini ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan, yaitu:
Tentukan tujuan awal berolahraga yang masuk akal
Jika sebelumnya Anda berolahraga atau bahkan jarang melakukannya, maka sebaiknya Anda perlu memiliki tujuan terlebih dahulu. Namun sebaiknya tujuan yang ingin direalisasikan tersebut masuk akal atau tidak muluk-muluk. Misalnya ingin menurunkan berat badan 5kg dalam waktu seminggu. Tentunya hal ini terlalu tidak masuk akal. Jika memang memiliki target menurunkan berat badan tertentu, sebaiknya beri target selama 3-4 bulan atau bahkan lebih.
Mulai dari durasi yang singkat
Untuk mengatasi malas berolahraga, sebaiknya hindari mengerjakan olahraga yang berat-berat. Sebaiknya mulai dari olahraga ringan dengan durasi singkat terlebih dahulu. Sehingga Anda bisa menikmati olahraga dan tidak kapok untuk melakukannya lagi. Adapun olahraga ringan yang bisa dilakukan untuk pemula, seperti jogging, bersepeda, jalan santai, dll.
Pilih olahraga yang menyenangkan
Ada banyak jenis olahraga yang bisa kita lakukan. Agar lebih semangat dalam berolahraga, sebaiknya pilih jenis olahraga yang Anda sukai. Jika Anda menyukai olahraga seperti zumba, maka bisa dipilih untuk menjalankannya. Begitu juga ketika Anda lebih menyukai olahraga basket atau olahraga jenis lainnya. Anda juga bisa mengandalkan aplikasi Doogether untuk fitness dirumah guna melakukan olahraga yang diinginkan, lengkap dengan instruktur di dalamnya.
Fokus pada diri sendiri
Terkadang saat melihat orang lain terlihat bugar dan lebih cepat turun berat badannya, kita menjadi terfokus ingin seperti mereka. Hal ini terkadang malah menjadi bumerang saat ternyata hasil olahraga yang kita lakukan masih jauh dari pencapaian seperti orang-orang tersebut.
Jadikan olahraga sebagai salah satu rutinitas Anda
Jadikan olahraga menjadi rutinitas harian yang selalu Anda lakukan, seperti halnya melakukan kegiatan harian lainnya. Anda bisa meluangkan waktu berolahraga saat sebelum berangkat ke kantor atau pada sore hari ketika sudah pulang kerja.
Bisa dengan mendengarkan musik yang disukai
Jika mendengarkan musik bisa meningkatkan mood atau semangat Anda dalam berolahraga, maka tidak masalah jika memutar musik yang disukai sebagai pengiring saat berolahraga.
Berikan reward atau penghargaan pada diri sendiri
Selalu catat dan pantau kemajuan apa saja yang sudah Anda capai selama beberapa waktu berolahraga. Jika tujuan olahraga yang Anda targetkan sudah tercapai, maka tidak ada salahnya untuk memberikan penghargaan atau reward kepada diri sendiri. Dengan begitu Anda menjadi lebih termotivasi untuk selalu melakukan olahraga, bahkan dengan target baru lainnya.
Baca Juga: indonewsid