Seorang istri biasanya selalu di tuntut untuk bisa beres beres rumah, ngasuh anak, bisa mijit dan yang lumayan penting seorang istri itu harus pintar dalam mempersiapkan makanan, nah menjadi seorang istri idaman tentunya adalah keinginan dari setiap wanita, tapi untuk menjadi seorang istri idaman bukanlah suat hal yang mudah, di mana kita harus pintar ini pintar itu, salah satunya yaitu masak.
Ayo Belajar Masak Nasi Tumpeng
Nah berikut ini saya akan membahas resep dan juga cara masak nasi tumpeng, tapi untuk kalian yang tidak mau repot repot masak, kalian juga bisa memesan nasi tumpeng pada Tumpeng mini jakarta. Di Indonesia sangatlah terkenal akan macam macam kuliner yang sangat terkenal hingga dunia internasional, ya salah satunya yaitu nasi tumpeng, apa sih nasi tumpeng?
Nasi tumpeng adalah nasi biasa seperti nasi kuning, nasi putih biasa atau nasi uduk yang di sajikan dalam bentuk kerucut dan di tata dengan lauk pauk yang di tata rapih, karena itu nasi ini di sebut nasi tumpeng.
Umumnya nasi yang sering di gunakan dalam pembuatan nasi tumpeng adalah nasi kuning, karena nasi kuning mempunya warna yang menarik dan juga memiliki rasa yang sedikit gurih, sehingga nasi kuning sering di pilih untuk pembuatan nasi tumpeng.
Cara Membuat Nasi Tumpeng
Berikut ini adalah cara dan resep yang bisa anda tiru untuk pembuatan nasi tumpeng yang enak.
- Resep nasi tumpeng kuning
- Bahan bahan: 5 ccm kunyit, 2 cm lengkuas, 5 cm jahe, 1 buah kelapa tua, 2 batang serai, 5 siung bawang merah, 4 lembar daun salam, 1 Kg beras, garam, garam secukupnya, 2 lembar daun pandan, 900 ml santan.
- Untuk lauk pauk, boleh sesuai selera atau yang sering di gunakan dalam nasi tumpeng, seperti: tahu dan tempe goreng, parutan kelapa goreng, bihun, telur rebus dan telur dadar, ayam goreng, kerupuk, sambal dan jangan lupa lalapan seperti, salad, timun, kol tomat dan lain lain.
- Hiasan, seperti: tomat, cabe merah, dan juga wortel
- Cara pembuatan
- Cuci beras hingga bersih, kemudian rendam beras di dalam air yang bersih
- Tumbuk lengkuas bawang merah, kunyit, jahe dan garam hingga halus, kemudian masukan bumbu yang sudah di haluskan ini ke dalam santan, lalu aduk hingga merata.
- Masak air hingga mendidih, buang air yang ada di dalam rendaman beras, tuang santan ke dalam wadah yang berisi beras tadi dengan cara di saring.
- Kemudian masukkan daun salam dan serai, lalu rebus beras dengan menggunakan api yang kecil, tambahkan daun salam dan serai, rebus kembali sambil diaduk-aduk hingga air menyusut dan beras hampir matang.
- Setelah kematangan beras telah pas, ambil daun salam dan serai dari dalam beras.
- Siapkan panci untuk mengukus, kemudian rebus air hingga mendidih, masukan nasi ke dalam panci pengukus san jangan lupa tambahkan daun pandan untuk menambahkan aroma pada nasi.
- Kukus nasi sampai benar benar matang.
- Biarkan nasi mendingin pada suhu ruangan sebelum anda membuatnya kerucut.
- Setelah nasi cukup dingin, buatlah mengerucut dengan menggunakan kukusan atau di kerucut dengan cara manual, tata lauk pauk, dan juga hiasannya semenarik mungkin.
- Nasi tumpeng siap di hidangkan.
Itulah tadi cara membuat nasi tumpeng. Buat kamu yang ingin hajatan, nasi tumpeng menjadi pilihan yang tepat untuk dihidangkan ke para tamu ya.
Sumber: Ethiopienne.com