Banyak orang tertarik mencari informasi tentang bagaimana cara print resi Shopee baik satuan maupun massal. Informasi ini sangat dibutuhkan mengingat saat ini pengguna Shopee baik seller maupun pembeli sangat banyak.
Tidak heran jika banyak seller kebanjiran orderan sehingga harus memproses pesanan dalam jumlah banyak.
Perihal resi memang sangat merepotkan karena jika mencetak satu per satu memakan waktu lama terlebih jika pesanan mencapai ribuan.
Cara Print Resi Shopee Otomatis Satuan dan Massal dengan Mudah & Cepat
Pada awalnya banyak penjual mencatat nomor resi asal-asalan dan baru mencetak secara resmi ketika sudah diterima jasa kirimnya. Namun saat ini seller dapat mencetak sendiri nomor resi dengan tampilan lebih detail dan profesional.
Lantas bagaimana caranya jika ingin mencetak resi sendiri baik untuk orderan satuan maupun massal? Jika Anda penasaran tentang panduan caranya maka bisa luangkan waktu untuk simak informasi berikut ini.
Cara Cetak Resi Shopee Satuan dari HP maupun Laptop
Cara print resi Shopee dari HP maupun laptop sangat mudah dan cepat berapapun jumlahnya. Apalagi jika ingin mencetak resi satuan jelas lebih mudah lagi dengan menggunakan printer sendiri.
Hanya butuh beberapa langkah saja sampai proses cetak resi berhasil, coba ikuti panduan berikut:
- Langkah pertama silahkan masuk ke akun Seller Shopee atau ‘Toko Saya’ kemudian masuk ke menu penjualan.
- Muncul daftar pesanan masuk secara keseluruhan kemudian atur pengiriman dengan membuka satu per satu pesanan.
- Silahkan coba buka salah satu pesanan yang masuk kemudian pada bagian bawah temukan pilihan ‘Atur Pengiriman’.
- Selanjutnya akan ada muncul pilihan apakah paket diantarkan ke gerai terdekat atau pick up oleh kurir. Silahkan pilih salah satu yang dirasa memudahkan proses pengiriman dan bagi seller bebas memilihnya.
- Jika sudah memberikan informasi pengiriman dengan benar selanjutnya konfirmasi pencetakan label pengiriman.
- Setelah dipastikan semua data benar kemudian konfirmasi lalu cetak resi dan tunggu beberapa detik.
- Akan muncul informasi resi secara detail dan jika sudah benar maka langsung dicetak saja.
- Silahkan tempel hasil cetakan resi tersebut pada pesanan yang sudah dikemas agar tidak keliru.
Cara print resi Shopee memakai laptop juga sama saja dengan penjelasan cara diatas. Dapat disimpulkan dari langkah pertama membuka pesanan masuk, mengatur pengiriman, memastikan informasi benar, cetak resi dan kirimkan.
Cara Mengatur Pengiriman Massal dan Cetak Resi Sekaligus
Mendapatkan banyak pesanan sekaligus tentu membuat penjual bahagia namun juga harus lebih detail dalam pengiriman. Termasuk soal urusan resi menjadi hal penting agar pesanan yang masuk sesuai dan tidak salah dalam pengiriman.
Sebelum membahas tentang cara cetak resi Shopee dengan printer biasa terutama untuk pengiriman massal. Sebaiknya Anda pahami bagaimana cara mengatur agar bisa mendapatkan resi untuk pengiriman massal.
- Pertama mulai dengan memilih ‘Pengiriman Massal pada menu ‘Pengiriman’ di Seller Centre. Kemudian filter orderan yang masuk untuk disesuaikan dengan jasa kirimnya.
- Karena pesanan yang masuk dalam jumlah besar, sebaiknya gunakan ‘Opsi Pengiriman’ untuk memfilter pesanan. Hal ini memudahkan penjual dalam mempersiapkan pesanan serta mengatur resinya.
- Pengaturan Pick up Massal atau permintaan mengatur tanggal serta waktu pick up selanjutnya memastikan alamat pick up. Jika sudah pilih konfirmasi saja dan Anda juga bisa memilih ‘Atur Antar ke Counter Massal’ kalau mengirim sendiri.
- Pop-up window secara otomatis akan menampilkan status dari pengiriman massal yang sudah dibuat. Termasuk munculnya nomor resi secara otomatis karena sudah dibuat oleh sistem Shopee.
- Kalau masih ada pesanan massal lainnya, harus terlebih dahulu tutup pop-up window kemudian mulai memilih pesanan lain untuk diproses.
Untuk proses cetak resi sendiri, setelah daftar pesanan yang akan dikirimkan beserta data lengkap muncul. Silahkan langsung pilih saja ‘Cetak Label Pengiriman’ dan nomor resi siap dicetak kemudian ditempelkan pada paketnya.
Shopee memberikan kemudian dengan memberikan akses membuat resi secara otomatis. Apalagi cara print resi Shopee juga sangat mudah dan cepat sehingga mempermudah pekerjaan seller dalam memproses setiap pesanan.